Tak bisa dipungkiri bahwa di era modern ini TIK memiliki
peranan di segala bidang termasuk bidang perbankan.
Sejumlah bank di Indonesia saat ini memanfaatkan TIK untuk
meningkatkan layanan kepada para nasabahnya. Sebagai contoh, para nasabah dapat
mengambil uang dari mesin ATM yang telah tersedia selama 24 jam sehari. Bahkan
beberapa bank telah menjalin kerja sama yang memungkinkan nasaba mengambil uang
lewat ATM bank lain yang memiliki logo ATM bersama. Bahkan kehadiran telephone seluler'pun mengilhami penyelenggaraan bank
untuk membuat layanan yang disebut mobile banking atau M-banking. Dengan
menggunakan SMS, nasabah sudah bisa memeriksa saldo ataupun melakukan transaksi
lainnya seperti membayar biaya telpon rumah dan mentransfer uang ke rekening
orang lain.
Layanan lainnya yaitu internet banking. Dengan menggunakan
koneksi internet, para nasabah bisa melakukan aktivitas perbankan melalui
komputer yang terkoneksi internet. Transaksi internet banking yang bisa
dilakukan berupa memeriksa saldo, mentransfer uang, melakukan deposito, melihat
sejarah transaksi. Bahkan ada bank yang sudah menyediakan layanan membuka
rekening bank online tanpa Anda harus mengantri di bank tersebut.